Description
Big Garden Corner merupakan taman yang didesain spesial indah dan tertata rapi, dipenuhi dan dilengkapi dengan berbagai patung batu klasik serta ornamen seni berpadu indah dengan alam sekitarnya, termasuk sejumlah spot menarik lainnya yang menjadi tempat yang ideal bersantai bersama keluarga, teman, kerabat atau pasangan tercinta.
Taman wisata buatan di sudut kota Denpasar ini menjadi objek wisata baru yang instagramable di pulau Dewata Bali, yang saat ini sedang trend dan hits, apalagi saat musim liburan tiba, tempat wisata terbaru di kota Denpasar ini selalu ramai pengunjung, sehingga anda yang sedang liburan ke Bali, bisa juga mengemas paket tour ke Big Garden Corner, yang siap menawarkan suasana tempat wisata berbeda.
Daya Tarik Objek Wisata Big Garden Corner
1. Patung Batu
Di taman bermain ini terdapat seni patung batu, dari ukuran patung kecil sampai ukuran patung yang besar. Malahan saya lebih banyak melihat patung batu dengan ukuran besar, terutama patung Buddha.
Jumlah patung dan seni batu, sangat banyak dan hampir semua area terdapat patung batu. Semua kerajinan seni batu dan seni patung yang ada di Big Garden Corner Denpasar di perjual belikan dan lebih banyak di ekspor. Oleh karena itu, sebagian besar kerajinan seni patung dan seni batu di tempat ini, terlihat masih baru.
2. Miniatur Candi Borobudur
Di taman bermain ini, terdapat sebuah miniatur candi Borobudur yang memiliki tinggi 5 meter. Hanya saja, untuk dapat berfoto di tempat ini, anda harus sabar karena banyak pengunjung lain juga ingin foto di miniatur candi Borobudur.
Jika anda berkunjung bersama anak-anak, orang tua harus selalu mengawasi anak-anak. Hindari bersandar di relief dan jangan biarkan anak-anak menaiki patung. Karena sebagian besar patung, ukiran, dan kerajinan batu yang dipajang, tidak dipasang permanen karena untuk dijual.
3. Rumah Pohon Ukuran Kecil
Di tempat liburan ini, juga terdapat sebuah rumah pohon terbuat dari kayu, dan bambu, beratapkan jerami. Keunikan dari rumah pohon ini, disekitar areal tangga dan rumah pohon terdapat patung kera.
4. Batang Pohon Dengan Bentuk Menyilang
Dari semua keunikan dan daya tari dari objek wisata Big Garden Corner Bali, menurut pandangan saya pribadi yang paling unik adalah batang pohon dengan bentuk menyilang ini. Alasannya, karena bentuk batang pohon menyilang sangat langka dan harganya pun sangat mahal.
5. Tempat Nongkrong Warna Warni
Di sekitar areal taman, tersedia banyak sekali tempat duduk untuk bersantai, dengan bantal dan kursi warna-warni. Ada juga tempat nongkrong santai yang berada di areal kebun, dengan payung besar, dan tersedia meja kayu.
6. Atap Payung Warna – Warni
Selain di lokasi miniatur candi Borobudur, tempat lain yang paling di minati sebagai tempat foto adalah di jalan setapak dengan atap payung warna – warni.
Apabila anda sedang merencanakan untuk foto pre wedding di pulau Bali, Big Garden Corner dapat anda gunakan sebagai lokasi foto pre wedding. Selain sebagai tempat foto pre wedding dengan latarbelakang unik, Big Garden Corner Denpasar juga dapat anda gunakan sebagai lokasi untuk acara resepsi pernikahan. Untuk acara resepsi pernikahan, tempat ini dapat menampung 500 – 1.000 undangan.
7. Restoran dan Taman Bermain Anak
Nongrong di tempat asik tidak akan seru tanpa ditemani makanan dan minuman. Di tempat ini terdapat sebuah restoran, menyediakan menu western dan menu Indonesia. Menu khas yang di tawarkan adalah nasi goreng buah naga dan kopi dari biji salak. Rasanya seperti apa, saya juga kurang tahu. Karena saat berkunjung saya masih kenyang jadi hanya memesan 1 scoop vanila sorbet.
Di sebelah restoran terdapat area bermain anak, walaupun luasnya tidak terlalu besar tapi anak – anak anda pasti akan menyukai tempat ini.
8. Hari Minggu Pikachu Day Out
Jika anda liburan bersama anak – anak dengan mengunjungi Big Garden Corner Denpasar, sebaiknya memilih hari minggu. Karena pada hari minggu ada boneka pikachu jalan – jalan di sekitar areal taman. Anda dan keluarga dapat berfoto – foto bersama boneka pikachu, sepuasnya.
There are no reviews yet.