Description

Berjarak hanya sekitar 8 KM saja dari Jalan Lingkar Selatan (JLS), kawan sudah bisa menikmati pemandangan perbukitan dan hamparan hijau pepohonan. Villa Ternak Cikerai nama tempatnya, berada di perbatasan antara Kota Cilegon dan Kabupaten Serang, destinasi baru tempat bersantai keluarga ini memiliki beberapa keistimewaan yang tidak dimiliki tempat wisata lainnya di Banten. Wahana edukasi ternak dan tempat wisata, dengan suasana asri Cikerai. Kami berlokasi di Desa Cikerai Kecamatan Cibeber yang berjarak 8 km dari Jalan Lingkar Selatan Cilegon. Dari Jakarta, gunakan Tol Merak dan keluar di “Cilegon Timur”. Villa ternak berlokasi di daerah perbukitan yang memiliki pemandangan indah.

Pengunjung bisa memberi makan ternak seperti ayam, burung, sapi, kambing dan ikan bahkan jika beruntung sahabat juga bisa ikut memerah susu kambing etawa atau sapi, yang hanya bisa dilakukan pada Pukul 9 hingga 10 pagi setiap harinya, dan bisa langsung menikmatinya.

Tempatnya sendiri berlokasi di Kampung Pasir Angin, Kelurahan Cikerai, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon.

Dikatakan Syifa, pengelola Villa Ternak Cikerai, disini menawarkan wisata pertanian dan jelajah alam yang cocok buat si kecil. “Kalau kita konsepnya wisata edukasi anak, tapi juga untuk para orang tua kami juga menyiapkan tempat-tempat santai untuk menikmati pemandangan dan menu hidangan yang resto kami sediakan,” ujarnya.

Tempat ini juga cocok bagi pasangan yang hanya ingin sekedar menikmati menu makan atau minuman segar sambil menikmati pemandangan.

“Tenang aja parkir atau sekedar duduk-duduk aja di Gazebo mah gratis,” kata pengelola.

Meski baru dibuka pada awal Januari 2017 lalu, tempat wisata ini sudah ramai dikunjungi tamu-tamu, bahkanada pengunjung dari luar Kota Cilegon.

“Banyak tamu banyak lokal rombongan anak TK dari Bogor Jakarta juga ada yang pernah kesini,” ungkapnya.

Sementara untuk menuju ke Villa Ternak Cikerai ini cukup mudah, ada dua pintu masuk yang bisa digunakan, jika sahabat dari PCI bisa masuk lewat Lapas Cikerai, namun jika dari arah Ciwandan atau Anyer bisa masuk lewat jalan menuju SMAN 3 Kota Cilegon, dan lokasinya sendiri tidak jauh dari SMPN 8 Kota Cilegon.

Beragam Aktivitas Menanti Kamu di Sini!

1. Belajar Berkebun
Enaknya bila kita punya kebun buah dan sayuran di pekarangan rumah. Belajar di sini dengan pemandu yang ramah dan pintar!

2. Belajar Berternak
Kita bisa memberi makan hewan sambil belajar tentang peternakan. Dan bagi yang penasaran, bisa juga mencoba memerah susu sapi!

3. Main di Sungai
Keasrian Villa Ternak semakin lengkap berkat sungai yang mengalir di dalamnya. Ayo turun dan basah-basahan!

4. Rumah Pohon
Selfie di rumah pohon, pasti seru dan instagrammable!

5. Memanah
Asyiknya olahraga Panahan yang memacu daya konsentrasi kita. Apalagi, dalam suasana alami pasti jadi makin seru!

6. Menunggang Kuda
Berkuda menjadi satu pilihan menarik untuk bermain bersama keluarga. Tiket masuk Villa Ternak sudah termasuk berkuda.

Video

There are no reviews yet.

Be the first to review “Villa Ternak Cikerai”

Your Rating for this listing
Choose to rate